perumahan cluster berkualitas depok |
Berikut saya berikan tips tentang bagaimana mencari hunian yang berkualitas ala marketing perumahan.
* Lingkungan, pikirkan lagi mengapa point pertama harus lingkungan? betul sekali, lingkungan hunian anda adalah segalanya bagi anda. Ingat para developer membangun perumahan dalam jumlah besar, sudah pasti akan dihuni oleh orang-orang yang baru. Atau garis besarnya adalah, developer "menciptakan lingkungan baru untuk anda tempati".
Perhatikan juga lingkungan sekitar perumahan, pastikan anda sudah survey terlebih dahulu. Pertimbangkan 5,10,15,20 atau mungkin 100 tahun kedepan, nilai investasi, akses, alam lingkungan dan geografisnya. Ingat satu kata "lingkungan tidak bisa dibeli". Carilah perumahan yang benar-benar bersuasana nyaman, asri, hijau dan aman serta akses yang sesuai dengan kehidupan anda sehari-hari.
*Kualitas bangunan, kualitas bangunan yang baik akan menjamin kehidupan anda lebih nyaman, betah dirumah dan tidak perlu memikirkan perbaikan disana sini. Pastikan anda sedikit memahami secara logika tentang material bangunan dan proses pengerjaannya. Bila anda membeli rumah dengan sistem indent, anda akan lebih memahami kualitas bangunan yang nantinya akan anda tinggali.
Jangan ragu dari awal untuk menanyakan tentang material dan kualitas bangunan kepada marketing perumahannya, mintalah spesifikasi standart bangunan rumah yang akan anda beli. Ini sebagai acuan anda agar terhindar dari rasa kecewa nantinya. Hitunglah spesifikasi dengan harga bangunan tersebut, apakah sesuai dengan harga yang ditawarkan. Banyak perumahan menjual murah huniannya karena spesifikasi bahan materialnya memang berasal dari bahan material berkualitas rendah.
perumahan dengan IMB pemerintah kota depok |
Pastikan anda melihat salinan copy legalitas developer dan salinan sertifikasi bangunan dan surat tanah atau SHM hunian idaman anda. Biasanya developer yang sudah berpengalaman akan selalu lebih mudah berkordanasi dengan para calon konsumennya. Jangan malu bertanya dengan warga yang telah lebih dahulu menempati perumahan tersebut.
*Harga, "jangan samakan rumah dilingkungan perkampungan umum dengan lingkungan perumahan". Mengapa? Jalan, Taman, saluran air, Pos satpam, Fasilitas umum, lampu sepanjang jalan, rumah ibadah atau bahkan portal adalah termasuk fasilitas atau benefit yang memang ditanggung oleh para pembeli rumah di perumahan. Inilah mengapa harga diperumahan berbeda dengan harga rumah di lingkungan non perumahan.
Untuk pengajuan KPR pastikan developer benar-benar memiliki perjanjian kerja sama dengan pihak bank pemberi KPR, ini dimaksudkan agar proses validasi berkas bisa lebih cepat dan mudah. Biasanya developer bekerja sama dengan beberapa bank sekaligus, antara konvesional dan syariah yang sekarang keberadaan bank berlabel IB (islamic bank) itu terus tumbuh menjadi pilar ekonomi yang sudah terbukti tangguh.
Isi dari artikel ini berdasarkan pengalaman penulis sebagai team pemasaran perumahan, artikel ini bertujuan agar tidak ada konsumen yang terjebak oleh para marketing ataupun developer nakal yang terkadang terjadi berulang-ulang. Mudah-mudah berguna bagi anda.
Bowo
089 8983 2345
021 9382 6789
0852 8252 8434
Tidak ada komentar:
Posting Komentar